Tina Agustina, gadis asal Sumedang, Jawa
Barat, memiliki keanehan. Air matanya mengeluarkan sejenis batu kristal
menyerupai berlian. Hingga berita ini diturunkan, berlian yang
dikeluarkannya mencapai 70 butir, yang ditampung dalam sebuah piring.
Menurut Tina kepada wartawan, sebagaimana ditayangkan Liputan 6 SCTV, kejadian yang dialaminya berawal dari mimpi. Ia mimpi bertemu dengan seorang nenek yang memberinya satu butir kelapa, dan menyuruhnya untuk dibelah.
Pada keesokan harinya, Tina merasakan ada hal aneh pada bola matanya, seperti sesuatu yang mengganjal. Ternyata setelah dicoba dikeluarkan, jatuhlah sebongkah kecil batu kristal berkilauan mirip berlian, dari sela-sela matanya.
Tim dokter RSUD Sumedang yang memeriksa Tina Agustina menyatakan bahwa gadis itu tidak mengalami kelainan apa pun pada kedua matanya. Namun demikian, tim dokter akan melanjutkan pemeriksaan terhadap fenomena keluarnya kristal dari mata Tina tersebut, dan membuatkan penjelasan ilmiah. [TMA]
Menurut Tina kepada wartawan, sebagaimana ditayangkan Liputan 6 SCTV, kejadian yang dialaminya berawal dari mimpi. Ia mimpi bertemu dengan seorang nenek yang memberinya satu butir kelapa, dan menyuruhnya untuk dibelah.
Pada keesokan harinya, Tina merasakan ada hal aneh pada bola matanya, seperti sesuatu yang mengganjal. Ternyata setelah dicoba dikeluarkan, jatuhlah sebongkah kecil batu kristal berkilauan mirip berlian, dari sela-sela matanya.
Tim dokter RSUD Sumedang yang memeriksa Tina Agustina menyatakan bahwa gadis itu tidak mengalami kelainan apa pun pada kedua matanya. Namun demikian, tim dokter akan melanjutkan pemeriksaan terhadap fenomena keluarnya kristal dari mata Tina tersebut, dan membuatkan penjelasan ilmiah. [TMA]